Kelurahan Sidodadi Berpartisipasi Pada Kegiatan Kerja Bakti di Sepanjang Jalan Perniagaan
July 17, 2023
Menindaklanjuti instruksi Wali Kota, dilaksanakan kerja bakti massal di sepanjang Jalan Perniagaan, Kelurahan Sidodadi pada Jumat (14/7) pukul 08.00 WITA.
Pada kegiatan ini, kelurahan sidodadi turut berpartisipasi bersama dengan LPM, PKK, serta Babinsa dan Babinkmtibnas kelurahan sidodadi. Semua yang berpartisipasi saling bahu membahu membersihkan jalan, yakni dengan memungut sampah dan menyapu di sepanjang jalan perniagaan.